Mampir Yuk, ke Bubur Kwang Tung!

Siapa yang suka sarapan bubur? Yaps, ada banyak jenis bubur yang bisa dipilih mulai dari bubur ayam, bubur udang, dan bubur-bubur lainnya. Banyak sekali orang yang mengaitkan bubur dengan masalah kesehatan. Ya, kebanyakan orang yang lagi sakit lebih memilih untuk mengonsumsi bubur karena teksturnya yang mudah ditelan.

Namun, bukan berarti Anda tidak bisa mencicipi kuliner yang satu ini pada saat kondisi badan lagi fit. Bahkan, ada beberapa orang yang lebih suka menyantap bubur daripada nasi biasa. Bagi Anda yang tinggal di daerah Pecenongan, Jakarta Pusat, ada nih tempat makan yang menyediakan menu bubur.

Tempat Makan Apa Itu?

Bagi Anda pecinta kuliner yang satu ini, jangan lewatkan untuk mengunjungi tempat makan Bubur Kwang Tung. Well, meskipun tempat makan ini bergaya ala Cina, makanan-makanan yang disajikan disini halal, kok!

Bubur Kwang Tung ini beralamat di Jalan Pecenongan Raya No. 67-I, Jakarta Pusat. Anda bisa merasakan kelezatan bubur yang disediakan disini kapan saja. Yaps, tempat makan ini memang buka selama 24 jam, loh! Jadi, ketika Anda lapar tengah malam pun, Anda masih bisa mengisi perut Anda dengan semangkuk besar bubur yang hangat.

Kabarnya, tempat makan ini sudah berdiri sejak tahun 2004 silam. Tempat makan ini sudah berjalan hingga 15 tahun dan tak heran jika masih banyak pengunjung yang datang dan pergi. Kelezatan bubur yang disediakan disini memang tidak kalah enaknya dibandingkan dengan kelezatan bubur umum lainnya.

Menu Bubur Apa Saja yang Ditawarkan?

Jika orang yang menjual bubur lainnya hanya menggunakan gerobak dipinggir jalan, tempat makan yang satu ini sangatlah berbeda. Tempat makan ini sangatlah nyaman untuk menikmati semangkok bubur. Di tempat makan ini, tempatnya lebih tertutup, lebih bersih, dan juga terpasang AC agar pelanggan bisa menyantap makanan ini dengan mudah.

Selain itu, ada beragam pilihan menu bubur yang bisa dipilih. Anda bisa memilih bubur ayam, seafood, ikan, udah, kepiting, sapi, sayuran, dan menu-menu lainnya. Warna dari bubur ini memang sama seperti bubur pada umumnya yaitu putih pucat. Tingkat kekentalannya juga tidak terlalu pekat dan tidak terlalu encer. Diatasnya, diberi taburan kacang tanah dan daun bawang.

Porsi bubur yang disajikan ditempat ini juga sangat besar. Saking besarnya, Anda bisa berbagi porsi untuk 2 hingga 3 orang. Tak heran juga jika harga yang ditawarkan cukup mahal yaitu sekitar 45 ribu untuk satu porsi.

Tapi jangan salah, meskipun Anda harus membayar satu porsi dengan harga segitu, Anda akan mendapatkan kepuasan ketika memakannya. Bagaimana tidak? Dalam satu porsi makanan tersebut, Anda bisa menemukan banyak daging didalamnya. Contohnya, jika Anda memilih bubur kepiting, ada banyak potongan daging kepiting asli yang didalamnya. Jadi, harga yang dibayarkan dapat terpuaskan dengan porsi bubur yang mengenyangkan.  Bahkan, untuk menjaga rasa bubur yang enak, mereka menggunakan beras Thailand.

Di tempat makan ini, mereka juga menyediakan cakue dengan harga per porsi 7500, tahu goreng telur asin per porsinya seharga 30 ribu, dan berbagai macam menu lainnya. Jadi, Anda bisa menikmati hidangan pelengkap bubur lainnya juga.

Jika Anda penasaran dan ingin mencoba kelezatan bubur yang satu ini, Anda bisa mendatanginya kapan pun. Luangkanlah waktu Anda untuk coba mencicipi kelezatan aneka menu bubur Kwang Tung yang satu ini.

Jangan Lupa Cicipi Kuliner Sate Maranggi Ibu Yayah!

Indonesia memiliki keanekaragaman budaya yang perlu diwariskan. Salah satu keanekaragaman budaya yang hingga saat ini masih digunakan yaitu kuliner. Setiap daerah memiliki kuliner khasnya masing-masing.

Meskipun ada di beberapa daerah yang menawarkan kuliner serupa namun tetap rasanya tidak akan pernah sama. Seperti halnya kuliner sate yang terkenal dari Padang. Tak hanya Padang saja yang memiliki kuliner khas sate, di daerah Jawa Barat, khususnya daerah Purwakarta, ada juga nih namanya Sate Maranggi.

Apa Sih Sate Maranggi Itu?

Sate Maranggi sendiri merupakan salah satu kuliner khas daerah Jawa Barat. Biasanya, daging yang digunakan untuk kuliner yang satu ini ialah daging sapi, kambing, atau ayam yang diluluri bumbu berupa bawang putih, ketumbar, dan juga merica.

Pada saat pertama kali Anda mencicipi kuliner sate yang satu ini, wangi khas dari sate tersebut adalah bawang putih. Jadi, bagi Anda yang tidak suka dengan bau bawang putih, Anda harus memikirkannya kembali untuk memakannya atau tidak. Daging sapi yang dilumuri dengan beragam rempah-rempah yang membuat sate ini terasa lebih nikmat.

Bagi Anda yang suka menyantap sate, Anda harus coba mencicipi Sate Maranggi ini. Biasanya, Anda akan menemukan banyak pedagang Sate Maranggi di daerah Plered, Purwakarta. Yaps, dari situlah kuliner sate ini berasal.

Adakah Kuliner Sate Maranggi di Jakarta?

Jika Anda ingin mencicipinya, bukan berarti Anda harus pergi ke Plered terlebih dahulu. Anda juga bisa menemukannya di kota tempat Anda tinggal. Ada nih, salah satu penjual Sate Maranggi yang memiliki cita rasa seperti penjual sate di daerah Plered yaitu Sate Maranggi Ibu Yayah.

Sate Maranggi Ibu Yayah ini berada di Jalan Laboratorium No. 3 Komplek PLN Duren Tiga, Jakarta Selatan. Selain itu, Anda juga bisa menemukannya di Ruko Market Place Blok PR 1/No. 19, Grand Wisata, Bekasi. Tak ada salahnya jika Anda sedang pergi ke daerah di sekitar Jakarta Selatan ataupun Bekasi untuk mampir dan mencicipi lezatnya sate ini. tempat ini buka dari jam 10 pagi hingga jam 6 malam saja.

Tahukah Anda bahwa Ibu Yayah ini memang merupakan orang yang berasal dari daerah Plerednya langsung, loh! Jadi, soal rasa? Tidak usah diragukan, lagi! Apalagi, usaha Sate Maranggi Ibu Yayah ini sudah berdiri dari tahun 2001. Wow! Jika dihitung tempat makan ini sudah berdiri hingga 18 tahun!

Ketika Anda datang ke tempatnya, Anda akan terheran-heran sendiri karena akan melihat mobil-mobil berderet rapi di tempat parkirnya. Biasanya, ketika ada mobil yang berderet di suatu tempat makan memang menunjukkan bahwa tempat makan itu memang layak untuk dikunjungi. Entah itu dari segi rasa makanannya hingga menawarkan tempat yang nyaman.

Harga Menu di Sate Maranggi

Untuk harga yang ditawarkan tempat makan ini, Anda cukup membayar 40 ribu untuk satu porsi Sate Maranggi yang menggunakan daging sapi maupun daging kambing. Satu porsinya sendiri berisi 10 tusuk. Untuk menu Sate Maranggi ayam, Anda hanya perlu membayarnya sebesar 32 ribu rupiah saja per satu porsi.

Apabila Anda merasa bahwa satu porsi sate Maranggi terlalu banyak untuk dimakan sendirian, Anda juga bisa kok memesannya setengah porsi. Untuk harganya, bisa Anda bagi dua juga dengan harga per porsinya. Ada banyak lagi beragam menu yang bisa dipilih jika Anda datang langsung ke tempat makan Sate Maranggi Ibu Yayah ini!

Pengalaman Menggunakan Fiforlif Minuman Herbal

Memiliki badan yang langsing ideal adalah keinginan saya sejak dulu. Hal yang sudah saya lakukan untuk mendapatkan badan langsing sudah banyak seperti mencoba berbagai macam program diet dan melakukan kegiatan olahraga. Tetapi pada kenyataannya untuk mendapatkan badan ideal bukan hal yang mudah untuk dilakukan, dan pada akhirnya saya mencoba Fiforlif. Fiforlif adalah minuman herbal yang terbuat dari bahan-bahan alami, minuman ini membawa perubahan dan terlihat berbeda sekali sebelum dan sesudah minum Fiforlif ini.

Pada awalnya saya ragu pada minuman ini, apakah minuman Fiforlif ini benar-benar bisa menurunkan berat badan dan membuat tubuh menjadi lebih langsing seperti yang saya inginkan. Alasan saya ragu karena saya sudah mencoba berbagai macam pil dan segala macam produk pelangsing serbuk, namun hasil yang saya dapat adalah nihil. Di pasaran ada banyak sekali yang menawarkan produk pelangsing yang katanya mampu menghilangkan perut buncit, tetapi ketika sudah mengkonsumsi lama tetap saja tidak ada hasilnya dan uang pun hilang dengan sia-sia karena untuk membeli produk tersebut.

Dengan meyakinkan diri sendiri dan dengan modal nekat yang saya punya bahwa minuman ini adalah minuman tanpa efek samping untuk tubuh. Dan saya baru akhirnya mencoba membeli Fiforlif dan rutin minum satu sachet setiap harinya. Minuman ini adalah minuman yang banyak manfaatnya yaitu bisa membuang racun yang ada di dalam tubuh terutama yang ada di usus besar. Jadi minuman ini sangat baik untuk mendetoksifikasi meskipun pada awalnya saya tidak percaya dan harus melihat langsung buktinya.

Pertama kali saya minum adalah pada bulan September yaitu satu sachet karena saya masih mencobanya meski saya tahu ada yang minum 2 sachet perharinya yaitu pada saat pagi dan malam. Saat pertama kali saya mencobanya, saya langsung merasakan khasiatnya karena pada saat setelah minum perut saya tiba-tiba sakit dan langsung BAB. Saya lumayan kaget karena sehari saya bisa ke belakang sampai 2 kali.

Yang membuat saya heran adalah, perut memang mules tetapi BAB tidak encer, dan saya lihat adalah keluar lendir yang memiliki bau yang sangat menyengat dan tidak enak. Saya sangat penasaran mengapa terjadi hal seperti itu, akhirnya saya mencari tahu dan ternyata itu adalah kerak kolon yang mengendap di usus besar. Kerak kolon adalah yang membuat perut tetap buncit meskipun kita memiliki badan kecil. Saya rasanya sangat terkejut setelah mengetahui hal itu, pantas saja perut tidak rata meskipun saya telah rajin berolahraga dan melakukan berbagai macam program diet agar bisa mendapatkan perut langsing seperti model.

Sejak dari situlah saya memutuskan untuk mengkonsumsi minuman herbal ini dan rajin meminumnya, dari yang pada awalnya saya ragu-ragu, kini saya ketagihan keran bisa menghilangkan segala macam kerak-kerak dan juga racun yang sudah lama ada dalam tubuh. Sekarang saya minum 2 sachet setiap harinya pada pagi dan malam hari sebelum saya makan. Dan setelah itu berat bada saya turun hingga 4 kg, padahal dulu sebelum mengkonsumsi Fiforlif susah sekali untuk menurunkan berat badan dalam beberapa minggu.

Efek yang saya rasakan adalah perut mules, namun perut mules ini tidak membuat saya merasa lesu ataupun lemas, dan karena kini kerak kolon dihilangkan dari tubuh, saya merasa tubuh saya menjadi lebih sehat dan segar. Perut saya yang tadinya sering merasa sebah dan juga kembung juga terasa lebih plong karena telah mengkonsumsi Fiforlif atau yang biasa saya artikan sebagai Fit For Life, sehingga memang cocok untuk membuat badan menjadi lebih segar dan sehat.

Fiforlif Memiliki Rasa yang Enak dan Banyak Manfaat

Saya adalah orang yang susah makan karena saya terlalu suka pilih-pilih makanan. Pada awal saya mengkonsumsi ini saya pikir Fiforlif rasanya tidak enak karena terbuat dari bahan-bahan alami seperti sayuran dan buah yang saya pikir kalau rasanya hanya seperti itu saja yaitu tawar dan juga tidak enak. Namun setelah saya coba, ternyata Fiforlif rasanya sangat enak, tidak membuat saya enek dan bau dari minuman ini juga harum, jadi ketika saya minum minuman herbal Fiforlif tidak perlu menutup hidung saya.

Saya mencoba meneliti, ternyata produk Fiforlif ini mengandung buah goji berry yang membuat rasa minuman ini enak, karena buah goji beri ini sangat terkenal sebagai super fruit. Manfaat dari Fiforlif ini sangat banyak karena memiliki kandungan nutrisi yang banyak, diantaranya yaitu :

  1. Sumber Antioksidan
  2. Membuat Panjang Umur
  3. Dapat Merawat Penglihatan
  4. Dapat Melindungi Ginjal dan Hati
  5. Anti Aging
  6. Dapat Menurunkan Tekanan Darah dan Kolesterol
  7. Dapat Menguatkan Kaki, dan masih banyak manfaat yang lainnya.

Tak hanya untuk menghilangkan perut buncit, namun manfaat Fiforlif seperti diatas juga dapat saya rasakan.

Apakah Ada Efek Samping?

Efek samping ketika meminum minuman ini adalah menjadi lebih sering BAB , solusinya adalah dengan mengurangi konsumsinya atau tidak minum dalam sehari. Meskipun konsumsinya dikurangi dan tidak meminumnya dalam seharian, manfaat minuman ini tetap berjalan. Karena minuman ini memang minuman yang sangat manjur untuk bisa dikonsumsi dalam jangka panjang atau dalam jangan pendek, namun tidak akan membuat menjadi ketergantungan.

Ayo Siapkan Perjalanan ke Raja Ampat!

Apakah Anda suka menjelajahi tempat-tempat wisata yang memiliki daya pesona wisata yang menakjubkan? Tak lengkap rasanya jika Anda belum berkunjung ke Raja Ampat. Siapa sih yang tak tahu kepulauan yang satu ini? Yaps, banyak sekali para wisatawan yang mengatakan bahwa kepulauan Raja Ampat adalah hidden paradise.

Bagaimana tidak? Keindahan dan keberagaman hayati yang terdapat di kepulauan ini masih asri dan indah. Masih sedikit para pengunjung yang datang ke tempat ini. Untuk itu, tak ada salahnya jika Anda memilih kepulauan Raja Ampat untuk tempat wisata berlibur selanjutnya.

Pergi ke Raja Ampat Menggunakan Transportasi Apa?

Namun, sebelum memulai perjalanannya, Anda harus tahu terlebih dahulu bahwa akses pulang pergi ke Raja Ampat tidaklah banyak. Untuk itu, Anda harus pastikan terlebih dahulu mengenai berapa lama perjalanan untuk mencapai ke kepulauan tersebut.

Well, Raja Ampat sendiri terletak di Papua Barat. Itu artinya, Anda harus menggunakan pesawat terbang ke Sorong. Mengapa harus ke Sorong? Sorong sendiri merupakan salah satu kota di Papua Barat yang jaraknya tidak terlalu jauh dari kepulauan Raja Ampat dan memiliki fasilitas yang memadai untuk menunjang para wisatawan yang datang.

Anda bisa beli tiket pesawat dari Jakarta yang langsung ke Sorong ataupun memilih tiket yang harus transit terlebih dahulu, tak masalah. Pokoknya, Anda harus membeli tiket menuju Sorong terlebih dahulu.

Sesampainya di Sorong, ada dua pilihan transportasi yang bisa digunakan untuk melanjutkan perjalanan menuju Raja Ampat. Dua pilihan transportasi tersebut berupa:

Transportasi Udara

Setelah tiba di Sorong, Anda bisa memilih transportasi udara untuk perjalanan selanjutnya. Di Sorong, Anda bisa meneruskan penerbangan dengan menggunakan Susi Air yang hanya berkapasitas 14 orang. Penerbangan ini terbang langsung dari Sorong ke Raja Ampat.

Transportasi Laut

Pilihan yang kedua ialah dengan menggunakan alat transportasi laut. Ada banyak pilihan transportasi laut yang bisa dipilih, seperti kapal ASDP, kapal wisata, dan kapal perintis. Jika Anda lebih tertarik untuk melakukan perjalanan laut, yang perlu Anda perhatikan ialah waktu keberangkatannya. Setiap harinya, kapal-kapal tersebut hanya berangkat satu kali yaitu pada pukul 13.00 WIT.

Perjalanan laut ini akan memakan waktu kurang lebih selama 1.5 hingga 2 jam. Kapal tersebut akan kembali lagi ke Sorong pada pukul 11.00 WIT. Untuk membeli tiket kapalnya, Anda bisa membelinya dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Raja Ampat sekitar.

Transportasi Umum di Raja Ampat

Setibanya di Raja Ampat, Anda tidak perlu khawatir mengenai transportasi umum yang bisa digunakan. Anda bisa mengikuti salah satu pilihan tur yang tersedia. Jika Anda tidak ingin mengikuti tur dan sejenisnya, Anda juga bisa menyewa perahu kecil agar bisa leluasa menjelajahi setiap sudut kepulauan Raja Ampat dengan tenang.

Hotel di Raja Ampat

Lalu, Anda harus menginap dimana? Tak perlu khawatir, ada beragam pilihan hotel dan tempat penginapan yang bisa dipilih. Anda hanya perlu memilih salah satu hotel atau tempat penginapan dengan harga yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

Apabila Anda ingin mendapatkan tempat penginapan yang lebih murah, Anda bisa memilih salah satu rumah penduduk yang bersedia menyediakan tempat penginapan untuk Anda. Pastinya, harga yang ditawarkan pun lebih murah.

Itulah hal-hal yang harus dipikirkan matang-matang sebelum pergi berlibur ke Raja Ampat. Dengan begitu, Anda bisa berlibur dengan tenang.